Friday, November 9, 2012

Menonaktifkan Program saat Start Up Windows 7

 

Sebagian program yang ter-install, akan langsung aktif pada saat kita Start Up Windows. Hal ini bisa menjadi keuntungan bagi pengguna kalau kita memang sering menggunakan program tersebut, akan tetapi kalau kita sangat jarang menggunakannya, kadang rasa jengkel yang akan timbul karena proses booting menjadi lebih lama dan tampilan awal Windows jadi tidak nampak “bersih”.

 

Beberapa program windows memberikan pilihan kepada pengguna apakah ingin agar program bisa langsung terbuka saat proses Start Up atau tidak. Apabila pengguna ingin menghindari program langsung berjalan saat Start Up, pengguna tinggal menghilangkan tanda centang di depan Run at Windows Startup pada saat instalasi (Gambar 1).

Untitled picture(Gambar 1) 

 

Tidak semua program Windows menyertakan pilihan Run at Windows Startup, ataupun karena program tersebut sudah terlanjur ter-install maka terdapat beberapa alternatif untuk menonaktifkan program tersebut pada saat Start Up, diantaranya:

  • Melalui System Configuration (msconfig)
    • Klik Start kemudian ketik msconfig dan tekan enter maka akan keluar jendela bernama System Configuration. Pilihlah tab bagian Start Up (Gambar 2).
      Untitled picture5
      (Gambar 2)
    • Hilangkan tanda centang pada program yang tidak kita inginkan pada saat Start Up (bijaklah dalam memilih lol)
    • Klk OK dan Restart Windows anda Open-mouthed smile
  • Menggunakan CCleaner
    • Bagi sebagian orang CCleaner bukanlah program yang asing lagi. Program imut ini sangat bermanfaat dalam membersihkan file-file yang sudah tidak berguna lagi, membersihkan registry yang tersisa dari proses uninstall, melakukan system restore, drive wiper, dan masih banyak lagi.
    • CCleaner juga bisa digunakan untuk menonaktifkan program saat Start Up. Caranya: buka aplikasi CCleaner klik pada tab Tools kemudian pilihlah tab Start Up (Gambar 3)

      Untitled6(Gambar 3)

      Pilihlah program yang ingin kita hilangkan dari Start Up, kemudian klik Disable, maka pada saat Restart, program tersebut sudah akan nonaktif

shigakubu

Can a spider pretending to be a butterfly?

No comments:

Post a Comment